Manfaat Bunga Pagoda
10 September 2020Bunga ini dinamakan bunga pagoda karena keunikan bentuknya yang mirip bangunan pagoda.
Umumnya, bunga pagoda ditanam di taman, pekarangan rumah, atau di tepi jalan daerah luar kota sebagai tanaman hias. Perdu meranggas, tinggi 1-3 m. Batangnya dipenuhi rambut halus. Daun tunggal, bertangkai, letak berhadapan. Helaian daun berbentuk bulat telur melebar, pangkal daun berbentuk jantung, daun tua bercangap menjari, panjangnya dapat mencapai 30 cm. Bunganya bunga majemuk berwarna merah, terdiri dari bunga kecil-kecil yang berkumpul membentuk piramid, keluar dari ujung tangkai. Buahnya bulat. Bunga pagoda dapat diperbanyak dengan biji.
Sifat dan Khasiat Bunga Pagoda
Akar rasanya pahit, sifatnya dingin. Akar bunga pagoda berkhasiat antiradang, peluruh kencing (diuretik), menghilangkan bengkak, dan menghancurkan darah beku. Daun rasanya manis, asam, agak kelat, sifatnya netral. Daun berkhasiat sebagai antiradang dan mengeluarkan nanah. Bunga rasanya manis, sifatnya hangat, berkhasiat sedatif, dan menghentikan perdarahan (hemostatis).
Bagian Bunga Pagoda yang di gunakan
Bagian yang digunakan adalah akar, bunga, dan daun. Untuk penyimpanan, akar harus dikeringkan.
Indikasi Bunga Pagoda
- Akar digunakan untuk pengobatan:
- sakit pinggang (lumbago), nyeri pada rematik,
- tuberkulosis paru (TB paru) yang disertai batuk darah,
- wasir berdarah (hemoroid), berak darah (disentri), untuk Anda yang di daerah kalimantan, ada agen Herbal Untuk Terapi Wasir di Kalimantan Selatan
- susah tidur (insomnia), dan
- bengkak (memar) akibat terbentur benda keras.
Bunga digunakan untuk pengobatan:
- penambah darah pada penderita anemia,
- keputihan,
- wasir berdarah, dan
- susah tidur (insomnia).
Baca juga
Obat Herbal Stroke Ringan Mujarab 2024
Obat Herbal Stroke Ringan
Toko Herbal Alami di Kab. Pinrang Prov. Sulawesi Selatan
Ikhtiar Mengobati Stroke Berat dan Stroke ringan dengan Herbal Alami
Berbuka Puasa yang Menyehatkan
Rajab semoga doa doa mustajab
Sifat Positif untuk Anda yang Sedang diuji dengan Sakit
Toko Herbal di Amuntai Kalimantan Selatan
Toko Herbal di Denpasar Bali
ALHAMDULILLAH 1,5 BULAN STROKE MULAI BISA BERLATIH BERJALAN KEMBALI